Ini Gara-Gara Google Translate, Blog Saya Punya Artikel Bahasa Inggris | MENAKJUBKAN

Advertisemen
Gara-Gara Google Translate | Itulah yang terpikir oleh saya ketika saya berhasil membuat dan mem-posting artikel saya di beberapa blog. 


Ini Gara-Gara Google Translate, Blog Saya Punya Artikel Bahasa Inggris | MENAKJUBKAN
Google Translate, Alat milik Google yang sangat membantu penggunanya


Alat milik Google ini sangat ajaib menurut saya, saya dapat terbantu dengan pekerjaan paruh waktu saya nge-blog. Saya rasa sebagian dari anda juga demikian. Kalau ada yang belum. Ga ada salahnya dicoba. 


Saya tidak hanya ber-apologi mengatakan ini. Ini benar-benar menakjubkan bagi saya. Terbukti, beberapa daftar artikel saya telah jadi. Saat artikel ini ditulis saja, tercatat Blog saya PHYLO POST sudah memposting 16 artikel berbahasa Inggris hasil Google Translate.

Anda Bisa lihat Daftar 16 Daftar Artikel saya tersebut dibawah ini :
1. 
Who Was Dr. Esther Park? Google Doodle Celebrates



Saya pernah bertanya-tanya, ada tidaknya hubungan ragam bahasa dengan optimasi SEO. ternyata ada banget. Ternyata juga mempengaruhi performa trafik di blog saya. Selama ini Blog saya kebanyakan memiliki pengunjung dari Indonesia. 

Dengan adanya artikel-artikel saya berbahasa Inggris menjadikan blog saya memiliki ragam konten. Tidak monoton begitu. Meskipun mungkin ada istilah-istilah tertentu yang sedikit melenceng. Tapi Google Translate sudah cukup membantu saya. 

Yang penting sih katanya, Tulisan kita sebelumnya (berbahasa indonesia) dibuat sesuai Ejaan Yang Disempurnakan (EYD). Kalau sudah sesuai pasti hasil terjemahannya sangat bagus. Bukan berarti artikel saya sepenuhnya sudah sesuai dengan EYD. Mungkin saja masih agak rancu. Anda bisa menilai sendiri.

Saat saya mengecek di data statistik blog saya, woow sungguh ajaib pengunjung dari luar negeri seperti Amerika Serikat (USA), Inggris, Perancis, Rusia dan lain-lain pada berdatangan dengan sendirinya. Luar biasa bukan?

Ini semua berkat Google Translate, teknologi yang sangat membantu siapapun. Saya akhirnya punya pengalaman yang berbeda dari sebelumnya. Terima Kasih Google Translate.

Sekian artikel saya yang berjudul Ini Gara-Gara Google Translate, Blog Saya Punya Artikel Bahasa Inggris | MENAKJUBKAN. Semoga bermanfaat.
Advertisemen